Kotak Komentar Blogger Dibawah Postingan

Kini sobat Blogger bisa menikmati layanan terbaru dari Blogger. Box comment yang dulunya hanya bisa dibuka di page yang berbeda , sekarang sudah bisa diatur untuk ditempatkan tepat dibawah postingan. Dengan adanya quick comment ini, orang-orang jadi ringan tangan untuk meninggalkan komentar di blog-blog sobat blogger (awas loh, yang baca ini wajib tinggalin komentarnya..hehehhe :v ).

Okey, sobat blogger bisa mulai sekarang, nggak usah terlalu banyak basa-basi, ntar artikelnya jadi basi..hehehehh. :p

1. Pertama sobat blogger login dulu ke http://draft.blogger.com, bukan blogger.com yah, :t
2. Terus masuk ke menu Setting(pengaturan)>>Comments(komentar). Kemudian ganti "Comment Form Placement(penempatan formulir komentar)" menjadi "Embeded Below Post(disemat dibawah entri)".
3. Kemudian klik "Save Setting(simpan pengaturan)".

Selesai, sekarang sobat udah bisa melihat blog sobat, berhasilkah ? :t
Karena kode HTML sebuah template itu nggak sama alias ada yang beda, kemungkinan dengan beberapa langkah singkat diatas, sobat blogger ada yang tidak berhasil. Bagi yang sudah berhasil, petualangannya cukup sampai disini, bagi yang belum kita lanjutkan lagi petualanganya. :f

4. Masuk pada menu Layout(tata letak)>>Edit HTML
5. Beri tanda centang kotak "Expand Widget HTML"
6. Lalu cari kode dibawah ini :

<p class='comment-footer'>
<a expr:href='data:post.addCommentUrl' expr:onclick='data:post.addCommentOnclick'>
<data:postCommentMsg/></a>
</p>
</b:if>


7. Kemudian replace/ganti kode diatas dengan kode dibawah ini :

<p class='comment-footer'>
<b:if cond='data:post.embedCommentForm'>
<b:include data='post' name='comment-form'/>
<b:else/> <b:if cond='data:post.allowComments'>
<a expr:href='data:post.addCommentUrl' expr:onclick='data:post.addCommentOnclick'>
<data:postCommentMsg/></a>
</b:if> </b:if> </p> </b:if>


Selanjutnya simpan perubahan sobat, dan cobalah lihat blog sobat sekarang, berhasil kan ?? :k kalau belum berhasil juga, mungkin blog sobat perlu dibawah ke dukun blogger. Minta jampi-jampi dari si dukun blogger, siapa tau aja bisa berhasil. :r
Add to Technorati Favorites

Subscribe to receive free email updates:

3 Responses to "Kotak Komentar Blogger Dibawah Postingan"

  1. hmmm seep.. wlopun udah banyak yang bahas ini pas awal munculnya layanan baru blogger ini, tp gpp... masih banyak sobat blogger jg blom tau :)

    ReplyDelete
  2. setuju ma unieq...
    kayanya yang ginian bukan barang baru...
    pi banyak blogger yang belum tahu..
    perlu adanya sosialisasi untuk memudahkan navigasi pengunjung..
    kaya ini juga nih perlu sosialisasi..
    http://apurie.blogspot.com/2008/07/bikin-read-more-versi-baru.html

    ReplyDelete
  3. Dear,
    Specifically for you to request free software/games downloads in my sites
    =))

    ReplyDelete